Belajar Menjadi HRD Profesional Bersama QuBisa

Belajar Menjadi HRD Profesional Bersama QuBisa

Hai kawan fainun.com! Sekali-kali saya mau curhat deh urusan pekerjaan. Walaupun sudah hampir 9 tahun bekerja di bidang Human Resources Development (HRD), ternyata kalau ikut sharing session dengan peserta karyawan HRD lainnya, saya langsung merasa ilmu saya masih sedikit banget. Rasanya harus lebih banyak belajar lagi. Untungnya belakangan saya menemukan platform belajar online yang asyik yaitu QuBisa. Simak cerita saya belajar menjadi HRD profesional bersama QuBisa berikut ini ya. 

Jadi HRD Itu Tak Mudah

Sejak lulus kuliah sekitar 10 tahun lalu, saya langsung berkecimpung dalam pekerjaan bidang HRD atau Sumber Daya Manusia (SDM). Melakukan pengelolaan SDM dalam suatu organisasi ternyata bukanlah hal yang mudah. 

HRD menjadi unit kerja yang mengurusi karyawan, mulai dari menyusun organisasi, mencari karyawan yang tepat (rekrutmen), melakukan penempatan karyawan, pengembangan kompetensi karyawan, pengelolaan hak-hak karyawan, sampai mengurus ketika karyawan mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK), baik karena sudah memasuki usia pensiun atau karena hal lainnya. 

Rasanya kompleks sekali bidang HR itu. Apalagi jika kita harus mengerjakan beberapa fungsi sekaligus. Banyak pekerjaan yang sifatnya operasional. Di sisi lain, HRD juga dituntut untuk berpikir strategis agar sistem pengelolaan karyawan menjadi lebih baik lagi. 

Salah satu tugas hrd adalah ertemu dan mendengar keluhan karyawan lain
Bertemu dan mendengar keluhan karyawan lain, kerap menjadi bagian sehari-hari dari tugas di unit HR – pic : unsplash.com

Kesempatan Belajar Berbagai Fungsi dalam HRD 

Saya merasa beruntung. Selama bekerja, saya mendapat kesempatan untuk belajar di berbagai fungsi HRD. Saya sempat mengurusi fungsi penyusunan organisasi dan pengelolaan kesejahteraan karyawan. Sekarang, saya mendapatkan amanah untuk mempelajari bidang budaya perusahaan dan knowledge management

Merasakan bekerja di berbagai fungsi HRD adalah hal yang menjadi berkah. Karena, saya memiliki kesempatan belajar ilmu baru lagi. Saya jadi sadar, bahwa kompetensi saya di bidang HRD masih kurang sekali. Selain belajar secara langsung di tempat kerja, rasanya teori dan ilmu-ilmu pendukung harus juga dipelajari beriringan. 

Seorang penulis Amerika Serikat, Alvin Toffler, pernah mengatakan seperti ini 

“The illiterate of the 21st century will not be those who cannot read and write, but those who cannot learn, unlearn, and relearn.”

Alvin Toffler

Bisa dibilang, berada di lingkungan baru membuat saya harus mengaplikasikan learn, unlearn, and relearn

  • Learn artinya adanya usaha untuk belajar yang baru. 
  • Unlearn artinya melupakan segala sesuatu yang kita anggap kita tahu sehingga diharapkan bisa melihat alternatif pilihan lain dari hal yang dipelajari.
  • Relearn artinya membuka pikiran untuk dapat melakukan pembelajaran kembali dengan cara, pola pikir, orang-orang, atau metode baru 

Kemauan terus belajar tentu akan bermanfaat dalam kehidupan kita. Kita bisa melihat berbagai masalah dari sudut pandang baru. Bisa jadi, inovasi-inovasi baru pun bisa muncul berkat kemauan terus belajar

Belajar Ilmu Human Resources di QuBisa

Beberapa tahun terakhir, website dan aplikasi learning management system berkembang dengan pesat. Kita pun semakin bisa belajar berbagai hal dari mana saja. 

Ilustrasi : Kegiatan belajar mandiri melalui e-learning bersama qubisa
Ilustrasi : Kegiatan belajar mandiri melalui e-learning. Photo : unsplash.com

Salah satu platform belajar online yang kerap saya akses untuk belajar ilmu Human Resources adalah QuBisa. Platform berbasis website dan aplikasi ini terpercaya untuk pendidikan dan pembelajaran. Ada berbagai bidang pengetahuan yang ditawarkan oleh QuBisa, mulai dari personal development, business, health & lifestyle, design, kursus online digital marketing, dan tentu saja Human Resources.

Alasan Belajar Human Resources di QuBisa

Salah satu alasanku kerap mengakses dan belajar di platform belajar daring QuBisa adalah adanya mitra-mitra terpercaya. Ada lembaga pelatihan yang pernah saya ikuti pelatihannya secara offline sebelum masa pandemi. Nah, kapan lagi kan bisa ikut kursus online gratis dengan penyelenggara berupa lembaga pelatihan ternama.

Tak hanya mitranya saja, instruktur yang memberikan pelatihan pun cukup ternama. Beberapa HR Director dan profesor di bidang HR yang menjadi instruktur di platform QuBisa, baik saat webinar maupun kursus. 

Selain itu, terdapat beberapa format pembelajaran yang ditawarkan di QuBisa, antara lain:

  • Webinar, merupakan sesi seminar secara langsung dengan satu pembicara atau lebih dengan tema yang telah ditentukan.
  • Kursus, yang mempelajari satu keterampilan tertentu. Biasanya mempelajari 1 materi lengkap secara bertahap. Dibagi menjadi beberapa pelajaran dalam satu modul untuk kursus online gratis.
  • Belajar Kilat, mirip dengan kursus. Merupakan pelajaran 1 materi secara spesifik dan dapat terdiri dari beberapa video pelajaran. Durasi dalam belajar kilat biasanya sekitar 20 menit atau lebih. 
  • Microlearning, merupakan materi belajar yang dirancang menjadi segmen-segmen kecil dan terfokus. Untuk microlearning biasanya dikemas dalam durasi singkat (sekitar 5 menit) dan kontennya berupa video singkat, infografis, gambar, artikel, atau kutipan. 

QuBisa juga mengimplementasi konsep gamification. Jadi, setiap aktivitas yang dilakukan user QuBisa memiliki perhitungan poin tersendiri, seperti menonton microlearning mendapatkan 5 poin. Nah, pengumpulan poin ini juga ada kompetisinya yaitu Liga PoinQu. Jadi, setiap user bisa kumpulkan poin di Liga PoinQu sambil belajar. Seru kan? 

Pengalaman Belajar Human Resources di QuBisa

Lalu, gimana sih pengalaman belajar di QuBisa? Nah saya sempat mengikuti beberapa kelas dalam kategori Human Resources di QuBisa. 

Webinar Launching CDHX : Developing Digital Agility in People

Webinar yang diadakan pada tanggal 2 Juni 2021 ini sekaligus menjadi ajang launching Center of DIgital & HR Transformation (CDHX). CDHX merupakan wadah yang didirikan oleh para leader transformasi digital dan SDM Indonesia. 

Di era saat ini, transformasi digital sangat diperlukan oleh perusahaan. Salah satu faktor yang juga perlu didukung adalah pengembangan sumber daya manusia dan manajemen SDM yang mampu memenuhi kebutuhan perusahaan baik secara operasional maupun strategis. 

Dalam sesi webinar ini, terdapat beberapa pembicara termasuk Profesor Dave Ulrich, seorang profesor dan pembicara di bidang HR yang terkenal. Selain itu, terdapat 2 (dua) panel diskusi dengan tema Managing Digital Talents dan Reinventing Digital Workplaces. 

Melalui webinar ini, para peserta diajak untuk mengenal bagaimana strategi para praktisi HR dalam proses transformasi digital. Peserta pun bisa mengajukan pertanyaan untuk para pembicara. Adanya sesi live seperti ini membuat saya merasa bisa belajar langsung dari pakar HR. Di akhir acara, terdapat sertifikat yang diberikan kepada para peserta webinar.

Microlearning terkait Budaya Organisasi oleh Bayu Setiaji

Karena saya sedang di fungsi yang mengelola budaya dan knowledge management, maka materi microlearning yang saya pilih di QuBisa terkait budaya organisasi. Salah satu instruktur dalam platform e-learning ini adalah Bayu Setiaji, Chief of Learning Development Solution PT GML Performance Consulting.

Saya pun mulai belajar dari beberapa microlearning. Ada pelajaran tentang pentingnya budaya organisasi, pembagian peran personil di dalam organisasi (change agent, change sponsor, dan change target), pola pikir dalam penerapan nilai budaya, dll. Mengingat ini microlearning, maka setiap topik pelajaran disampaikan dengan durasi kurang dari 5 menit. 

Instruktur menjelaskan materi microlearning layaknya sedang presentasi melalui video conference. Penjelasan yang disertai gambar dan grafik membuat kita bisa lebih memahami poin-poin penting yang disampaikan oleh instruktur. 

Kesempatan Berbagi Ilmu di QuBisa

Selain belajar, QuBisa juga memberikan kesempatan kepada setiap pengguna untuk menjadi instruktur dan ada juga lomba video microlearning festival berhadiah 95 juta. 

Cara menjadi Instruktur di QuBisa

Jika mengaitkan dengan konsep knowledge management, proses berbagi ilmu adalah salah satu penerapan proses knowledge management. Untuk berbagi pengetahuan, kita harus belajar kembali, mengelola informasi yang kita dapat untuk kita sampaikan berupa pengetahuan. 

Untuk menjadi instruktur QuBisa, kita bisa langsung mengakses profil kita dan memilih sub menu Jadi Instruktur. Jika materi kita sudah siap, kita bisa langsung mengupload materi dengan mengisikan data-data yang diminta oleh QuBisa. Data-data tersebut antara lain adalah judul, kategori, topik, serta audiens tujuan dari materi yang kita berikan.

Dengan menjadi instruktur, sebenarnya ini bisa menjadi salah satu cara pengembangan karir atau career development juga loh. Tak hanya kita memperkaya pengetahuan di bidang yang kita kuasai, tapi secara berkelanjutan tentu kita akan memperbaiki cara kita berbicara di muka publik serta menyampaikan materi dan presentasi dengan baik. 

Festival Microlearning

Saat ini, QuBisa memberikan kesempatan kepada user (Sobat QuBisa) untuk membuat konten video microlearning. Kita bisa membuat video edukatif dengan durasi maksimum 2 menit dengan topik berbagai kategori yang ada di QuBisa. 

Adanya festival microlearning ini membuat tantangan tersendiri loh. Kita dituntut untuk bisa menyampaikan materi berupa sharing skill yang diperlukan individu untuk melakukan pekerjaan. Sobat QuBisa pun ditantang untuk membuat video yang ringkas, spesifik, dan fokus pada 1 topik. 

Namanya juga festival, tentu ada reward yang ditawarkan oleh QuBisa. Terdapat insentif yang diberikan kepada 400 video terbaik yang sesuai dengan penilaian dari tim QuBisa dalam lomba video microlearning festival berhadiah 95 juta ini. 


Platform belajar online QuBisa.com dapat diakses melalui website maupun aplikasi yang sudah tersedia di PlayStore maupun AppStore. Ada banyak kategori yang bisa dipelajari di QuBisa. Rasanya, setelah saya mempelajari kategori HR, saya juga ingin ikut webinar pengembangan diri yang kerap diadakan oleh QuBisa.

Senang sekali rasanya menemukan platform belajar daring QuBisa. Selain materi pelajaran dan media pembelajaran yang menarik, ada juga reward dan insentif yang diberikan kepada user. Kesempatan untuk mengembangkan diri pun terbuka lebar dengan cara membuat microlearning dan menjadi instruktur. Semoga saya bisa menjadi HR Profesional yang lebih kaya ilmu dan memberi manfaat lagi. 

Selamat belajar dengan semangat learn, unlearn, dan relearn ya, teman-teman.

Related Posts

24 thoughts on “Belajar Menjadi HRD Profesional Bersama QuBisa

  1. Jadi HRD itu nggak mudah. Kalau nggak dikembangkan ilmunya bisa kalah saing dengan yang lainnya. Para profesional kudu ikutan kursus menjadi HRD profesional di qubisa. Secara kursus keHRDan itu nggak murah dong. Mahal banget. Terus dikasih gratis sama platform belajar online masa nolak. Iya nggak sih? Hehehehe

  2. Kehadiran QuBisa ini benar2 membantu kita dalam mengupgrade diri. Bahkan bisa disesuaikan dengan pekerjaan kita. Yang isi materinya juga orang yang berpengalaman jadi ilmunya bisa langsung diaplikasikan.

  3. Wuih Mba Fainun orang HRD ternyata. Pasti sangat berwibawa pembawaannya ya. Ruang lingkup HRD memang sangat luas, nggak hanya ngurusin administrasi aja, tapi juga mengurusi permasalahan seluruh karyawan di perusahaan.

    Enaknya ya sekarang bisa banyak belajar soal HRD di platform QuBisa. Mantap nih QuBisa, jadi pengen belajar materi lainnya juga, terutama dunia kepenulisan.

  4. HRD itu bisa dibilang ruh nyaa perusahaan ya, menyangkut hajat hidup orang banyak, hihihih
    saya juga waktu kerja, mengerjakan bagian kecil dari tugas HRD, tiap bulannya ngumpulin Timsheet Team, berasa debt collector aja kalau udah akhir bulan 😀

    QuBisa lengkap ya, mau belajar apa aja ada semua ya, keren deh.

  5. Wah keren bangett kak inyunnn. Bisa daftar jadi instruktur juga yah.
    Kesempatan untuk nambah jam terbang banget inii 😍

  6. Enaknya ada platform belajar online seperti Qubisa ini yaitu kita bisa menambah wawasan baik yang memang sesuai dengan bidang yang kita tekuni, maupun tidak ya mbak. Kebetulan aku juga sudah pernah ikut Qubisa dan enakuen banget!

  7. wah HRD ini biasanya yang paling tahu seputar karyawan dan perusahaan nih. ternyata di Qubisa juga ada training buat meningkatkan skill di bidang HRD ya. keren euy

  8. Eh iya bener juga kak, untuk yang berkecimpung dengan HR perlu juga untuk menambah wawasan dan keilmuan bareng platform keren ini. Biar makin banyak lagi bekalnya.

  9. Di Qubisa kita bisa belajar banyak hal ya termasuk jadi HRD Profesional. Pas ya mbak sesuai dengan latar belakang pendidikan lalu ambil pelatihan di Qubisa untuk meningkatkan skill

  10. Aku baru tahu konsep microlearning dari tulisan ini, dan memang ya, belajar melalui video microlearning malah bikin cepat paham, karena satu materi diulas sederhana dan pendek. Kalo belum paham, tinggal ulang dulu belajarnya, baru kemudian lanjut ke pelajaran berikut. Qubisa sebagai platform belajar online dan penyedia kursus online materinya juga banyak sekali.

  11. Noted. Jadi HRD tuh emang ngga gampang yaaaa. Aku juga udah daftar Qubisa nih, banyak banget yang bisa dipelajari. Termasuk bagian video microlearningnya, enak banget ditontonin buat dapet banyak insight baruuu

  12. Asyik nih ada platform belajar online gini, banyak banget yang bisa dipelajari, bisa ikutan webinar dan nambah pengetahuan.

  13. saya sudah daftar dong Qubisa dan milih beberapa kelasnya untuk mengembangkan diri dan sudah melihat beberapa video terait dengan leadership, bagus-bagus

  14. Jadi lebih mudah untuk upgrade skill dengan seluruh materi pengembangan diri dari Qubisa. Khususnya untuk posisi tertentibya, seperti HRD begini, penting banget upgrade ilmunya

  15. Wah keren nih mba, ikutan webinarnya juga, aq juga pengen ikut ah webinarnya di QuBisa, tiap minggu pasti ada aja ya yang diadain, para instrukturnya bener-bner sesuai dengan bidangnya juga instruktur di microlearning

  16. Keren nih.. upgrade skill kini bisa dilakukan di rumah aja.. Cukup dengan ikutan kursus pengembangan diri dari para ahlinya lewat Qubisa..

  17. Qubisa ini seperti gudang ilmu ya.. Apa-apa ada. Mulai ibu bekerja, mahasiswa, hingga ibu rumah tangga semua bisa memanfaatkan qubisa untuk belajar.

  18. Learn. Unlearn. Relearn.

    Rasanya unlearn nih yang kadang agak sulit. Kembali mengosongkan gelas untuk mempejalari sesuatu yang bisa jadi sudah dilakukan dan kadang membuat diri menjadi congkak sebab merasa sudah mahir.

    Senang banget bisa mampir di sini.

    Di QuBisa, ada banyak sekali materi microlearning atau kursus kilat yang bisa dipilih sesuai kebutuhan ya. Mana video belajarnya pendek pendek, sehingga nggak memaksa harus belajar semua materi dalam sekali duduk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *